Minggu, 25 Maret 2012

Cara Mengatasi Racun Serangga Tomcat

Sebutan serangga ini sedikit kurang tepat sebab sebenarnya tomcat adalah nama pestisida. Di beberapa daerah, serangga ini sering disebut semut kanai atau semut kayap. Serangga tersebut adalah kumbang memiliki ukuran relatif kecil, sekitar 1 cm sehingga kadang tidak dikenali. Keunikan serangga ini adalah bagian sayap yang tak menutupi seluruh abdomen. serangga ini memiliki habitat di persawahan, hutan maupun taman kota. Serangga tomcat banyak keluar pada malam hari dan akan memburu cahaya. Karenanya, di kawasan yang diserang sebaiknya mematikan lampu teras. Sprei atau pakaian yang ditempeli serangga ini harus dicuci. Serangga ini tak menyengat atau menggigit. Dia cukup mengeluarkan cairan beracun dari tubuhnya dan itu yang berbahaya.

Cara Mengatasi Racun Serangga Tomcat

Biasanya, serangga ini memakan telur serangga lain pemakan daun. serangga ini biasanya menyerang untuk mempertahankan diri. Serangga ini bisa menyerang apapun yang dianggap menggangggu. Serangan pada manusia sebenarnya bukan tujuan. Hanya mungkin ada aktivitas manusia yang mengganggu serangga ini. Aktivitas yang mengganggu antara lain saat serangga akan masuk ke rumah dan terhalang tirai, manusia membuka tirai tersebut sehingga kumbang ini terbang dan menyerang.
Ciri khas serangga jenis ini adalah kemampuan memproduksi toksin yang disebut paederin. Saat menyerang, serangga akan mengeluarkan toksin, persis seperti ular yang mengeluarkan bisa.
Toksin tersebut yang dikatakan bisa berdampak buruk bagi manusia. Akibat jika terserang serangga ini adalah dermatitis, dimana kulit melepuh seperti mengalami luka bakar dan mengeluarkan cairan.
Jika kena serangga ini, maka kita harus cuci dengan air sabun agar menetralisir racun. Bisa juga memakai Kalium permanganat atau salep untuk mengobati. Dikatakan bahwa racun serangga ini konsentrasinya 12 kali lebih besar dari bisa kobra. Namun demikian, racun serangga ini tak mematikan.
Serangga jenis ini sebenarnya serangga yang menguntungkan bagi petani karena mampu membasmi wereng. Karenanya, serangga ini cukup dicegah kehadirannya, tak perlu dibasmi dengan pestisida kimia.
Serangga Tomcat dan Cara Mengatasi Racunnya. Untuk pestisida nabati, menggunakan formulasi daun mimba (Azadirachta indica juss) yang dicampur dengan daun serai dan jahe dengan perbandingan 1:1:1 lalu diblender. Setelah itu lalu dicampur dengan 10 liter air. Setelah didiamkan selama dua hari, air perasan itu dipakai sebagai pestisida nabati. Penyemprotan ini cukup efektif untuk membasmi tomcat.
Apa itu Tomcat?


1. Dikenal dengan nama ilmiah kumbang rove, hewan semacam semut besar, bersayap, dengan warna belang – belang hitam dan merah.
2. Racunnya 12 kali lebih mematikan daripada bisa ular cobra. Jika merayap di handuk, baju, sprei ato bahkan lantai rumah harus segera dibersihkan dengan air dan sabun, karena pada saat merayap saja dia sudah mengeluarkan toksin melalui kulit tubuhnya. Kalau sadar kulit anda kena Tomcat segeralah dicuci pakai sabun, jangan di kasih odol/ pasta gigi, minyak kayu putih, balsem, minyak tawon, karena hasilnya akan memperparah saja.
Kulit yang terkena toksin tomcat akan merah meradang mirip herpes tapi tak sama. Kalau Herpes di sertai nyeri di syaraf anggota tubuh yang kena, misal tangan kiri kena herpes, maka syaraf – syaraf bagian kiri akan nyeri, kalau toksin tomcat tidak seperti itu, hanya merah meradang disertai nanah bintik kecil-kecil.
3. Kalau ketemu tomcat jangan sekali-kali mematikan/ memukul dengan tangan karena akan terkena toksin. Pakai sandal atau batu ataupun barang-barang keras lainnya. Pokoknya jangan langsung bersentuhan dengan tomcat.
4. Bekas luka jangan terkena sinar matahari karena akan menyebabkan warna kulit menghitam dan lama untuk dihilangkan. 
5. Obatnya salep dan antibiotik, biasanya hydrocortisone 1% atau Salep betametasone + antibiotik neomycin sulfat-3xsehari atau Salep Acyclovir 5%, lebih jelasnya tanya apoteker atau silahkan langsung ke dokter umum atau kulit, jangan lupa bilang kalau kena tomcat agar dokter tidak salah beri obat herpes.

Baca Selengkapnya - Cara Mengatasi Racun Serangga Tomcat

Cara menghilangkan bekas luka

Luka biasanya akan hilang dengan sendirinya sebab kulit di rancang oleh tuhan bisa memperbaiki dirinya sendiri bila sedang luka. Salah satu cara alami alias tradisional untuk menghilangkan bekas luka adalah dengan daun randu. Caranya yaitu dengan menumbuk beberapa pucuk daun randu lalu tempel di bekas luka sampai ramuan tumbukan daun randu itu kering sendiri kemudian bersihkan dengan air bersih. Lakukan berulang-ulang setiap hari sampai bekas lukanya pudar dan mungkin butuh waktu lama karena tidak instan.

Atau anda bisa mencoba Cara menghilangkan bekas luka lama secara alami di bawah ini, Pilih salah satunya atau beberapa saja :




1. Minyak zaitun Oleskan minyak zaitun ke area bekas luka. Cara ini juga bisa membantu mengangkat bekas luka.
2. Madu Salah satu cara yang diklaim paling efektif adalah dengan mengoleskan madu beberapa kali sehari. Cara ini akan membuat kulit tampak bercahaya secara alami serta sekaligus mengangkat bekas luka.
3. Lidah buaya Oleskan getah cairan lidah buaya ke area luka yang masih baru. Cara ini efektif mencegah pembentukan luka permanen.
4. Kayu cendana Buatlah pasta campuran dari kayu cendana dengan air mawar. Oleskan pasta tersebut ke area bekas luka di malam hari dan bersihkan di pagi harinya. Metode ini dinyatakan sebagai salah satu cara terbaik menghilangkan bekas luka.
5. Jus lemon Jus lemon merupakan pemutih alami dan bisa membantu menyamarkan bekas luka dan belang-belang di kulit.
6. Minyak lavender Oleskan minyak lavender ke area bekas luka dengan menggunakan kapas, 2 kali sehari.
7. Susu dan yogurt Buatlah larutan dari 1 sendok makan krim susu asam (pilihlah yang bebas lemak untuk muka berminyak), 1 sendok makan yogurt, 1 sendok makan oatmeal yang telah dihaluskan dan beberapa tetes jus lemon. Oleskan larutan ke muka dan biarkan 10 menit sebelum dibersihkan. Cara ini efektif mengangkat bekas-bekas luka di wajah.
8. Jus mentimun Oleskan jus mentimun ke area bekas luka dan biarkan selama 15 menit sebelum membasuh muka dengan air dingin.
9. Minyak kelapa Cobalah memijat area bekas luka dengan minyak kelapa. Cara ini bisa menyamarkan, meski tidak bisa menghilangkan sepenuhnya.
10. Daun mint Ambillah beberapa lembar daun mint kemudian haluskan. Selanjutnya ambillah sari dari daun mint yang telah dihaluskan dengan menggunakan kain. Selanjutnya oleskan ke wajah atau area lain yang memiliki bekas luka.
11. Teh hijau Basahi kapas dengan teh hijau kemudian oleskan ke bekas luka.
Baca Selengkapnya - Cara menghilangkan bekas luka

Sabtu, 24 Maret 2012

Tips Agar Terhindar dari Kanker Payudara.



Berolahraga dan kurangi stres
Bergerak minimal 30 menit setiap hari membantu menjaga berat badan, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan berolahraga, Anda pun jauh lebih sehat dan terhindar dari stres. Belajar memanjakan diri meningkatkan pikiran pasti, bisa dilakukan dengan cara berjalan-jalan di taman, dipijat, mendengarkan musik yang menenangkan dan berendam di dalam air hangat.

Memijat payudara
Memijat payudara secara teratur dapat membantu meningkatkan sirkulasi dan pengeringan cairan getah bening, mengurangi gejala PMS, menopause dan kram akibat menstruasi. Selain itu kebiasaan memijat payudara juga bantu Anda mengurangi ketidaknyamanan saat hamil dan menyusui.

Hindari Mamografi dan beralih ke Termografi
Termografi payudara, adalah metode deteksi kanker payudara yang sudah ada sejak sekitar 1960-an, menggunakan scanner pemantau panas untuk mendeteksi variasi panas badan dijaringan payudara. Metode ini diklaim lebih baik daripada mamografi, yang dapat meningkatkan risiko kanker payudara. Namun agar lebih meyakinkan, bicarakan hal ini dengan dokter Anda dan pertimbangkan risiko-risiko yang mungkin timbul.

Kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang paling menakutkan bagi wanita. Namun tahukah Anda, bahwa kanker payudara bisa dicegah dengan memiliki gaya hidup sehat?

Walau terdengar terlalu sederhana, menurut Barb Hughesian, penemu situs HealthyChoices4Life.com, diet sehat dan olahraga yang tepat bisa bantu cegah risiko terkena kanker payudara sebesar 30 hingga 50 persen. Berikut Tips Agar Terhindar dari Kanker Payudara, seperti yang dikutip dari ezinearticles.

Konsumsilah makanan dan minuman bernutrisi tinggi
  1. Hindari memakan makanan kaleng dan beralih pada makanan segar alami.
  2. Usahakan untuk mengonsumsi makanan organik, yang terbukti memiliki lebih banyak vitamin dan mineral.
  3. Pilih makanan yang mengandung lemak baik. Tubuh kita memerlukan lemak baik agar dapat berfungsi dengan baik. Terlalu banyak mengonsumsi minyak olahan akan memberikan efek negatif pada kesehatan tubuh.
  4. Biasakan mengonsumsi omega 3 yang terdapat pada ikan laut, kacang, alpukat, minyak kelapa dan mentega.
  5. Bila Anda seorang vegetarian, penting bagi Anda untuk mendapatkan beberapa bentuk protein dari kacang dan tahu.
  6. Jika Anda memakan danging, usahakan mengonsumsi daging organik dari hewan yang memakan rumput karena lebih sehat.
  7. Jangan memasak protein terlalu lama, tapi masak dengan temperatur yang aman dan tepat untuk daging.
Hindari xenoestrogens
Zat xenoestrogens adalah penyebab utama kanker payudara dan masalah kesehatan wanita lainnya. Zat ini merupakan estrogen yang berasal dari luar tubuh dan menyebabkan sistem endokrin menjadi tak berfungsi dengan baik.

Cara terbaik untuk menghindari xenoestrogens adalah dengan mengurangi konsumsi daging, produk susu, makanan yang mengandung pestisida. Selain itu mengurangi penggunaan plastik, deterjen, logam berat seperti timbal dan merkuri serta tidak menggunakan plastik saat memasak dengan microwave bisa menjadi beberapa cara lain untuk terhindar dari xenoestrogens.

Baca Selengkapnya - Tips Agar Terhindar dari Kanker Payudara.

Anisa Cherry Belle (ChiBi)

Anisa Cherry Belle merupakan salah satu personil Girlband Indonesia yang baru-baru ini menyemarakkan musik tanah air yaitu Cherry Belle.

Girlband Cherry Belle beranggotakan 9 gadis cantik yaitu Cherly, Angel, Anisa, Christy, Devi, Felly, Gigi, Ryn, dan Wenda mulai di kenal ketika menyanyikan lagu "dilema".

Penampilan yang energik dan powerfull juga cantik-cantik, membuat video Cherry Belle banyak di tonton penggemarnya.

Untuk kali ini, saya akan share sedikit tentang salah satu personil Cherry Belle yaitu Anisa Cherry Belle

Berikut foto Anisa Cherry Belle | Profil Anisa Cherry Belle | Biodata Anisa Cherry Belle







Nama Lengkap : Anisa Rahma

Nama Panggilan : Anisa

TTL : Bandung, 12 Oktober 1990


Tinggi : 164cm

Berat : 46kg

Hobby : Nyanyi, dance, gambar, melihara kucing, traveling

Makanan Fav : Onde-onde, kepiting, cheese cake, bolu ketan hitam, kebab

Angka Fav : 12, 7, 4

Warna Fav : Merah, pink, ungu

Tokoh Idola : Shinchan, Garfield

Spending time : Main sama kucing, browsing





















 
Baca Selengkapnya - Anisa Cherry Belle (ChiBi)

Senin, 19 Maret 2012

klik Madura

Pantai Wisata Camplong yang letaknya di Kabupaten Sampang, berjarak sekitar 8 kilometer ke arah timur dari Kota Sampang, terletak di Desa Dharma Camplong, merupakan pantai landai dengan pasirnya yang putih. Di dekat pantai dilengkapi taman yang ditumbuhi pohon cemara sehingga menambah keteduhan di kawasan wisata ini. Bila cuaca cerah , pada sore hari dapat menikmati indahnya panorama saat matahari tengggelam. Inilah keindahan yang dimiliki Pantai Wisata Camplong. Ketika memasuki kawasan Pantai Wisata Camplong, suasana segar terasa di sela-sela pohon cemara.Saat ini, fasilitas yang benar-benar siap adalah Hotel Wiasata Camplong dengan 22 kamar. Hotel ini juga dilengkapi restoran, room service, meeting room, karaoke, dan mandi pantai.

Tidak lupa juga Keluarga saya berfoto-foto di Madura Pantai Camplong

IBUKU BERGAYA ^_^













Baca Selengkapnya - klik Madura